Bupati Nagan Raya Imbau Masyarakat Taat Wajib Pajak
Theacehpost.com | NAGAN RAYA – Pekan panutan pelaporan SPT merupakan salah satu bentuk keteladanan semua pihak dalam melaksanakan hak dan kewajiban perpajakan sebelum batas waktu.
Bupati Nagan Raya, HM Jamin Idham menekankan, pajak merupakan satu konstribusi masyarakat yang peranan dapat dilihat pada penerimaan APBK terutama dari bagi hasil pajak penghasilan.
Karena itu, menurutnya perlu sinergi antara Pemkab Nagan Raya baik dengan KPP Pratama Meulaboh maupun dengan Kantor Pelayanan Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Nagan Raya terutama dalam hal pertukaran data, sosialisasi peranan pajak lainnya.
“Kepada aparatur pemerintah dan masyarakat saya berharap untuk patuh dan taat pada kewajiban pajak, yang pada hakikatnya pajak ini merupakan untuk kesejahteraan dan kemajuan pembangunan di Nagan Raya dan pembangunan nasional,” pungkasnya saat membuka seremonial Pekan Panutan, Penyampaian SPT PPh tahun 2021 dan Sosialisasi UU HPP serta Program Pajak Sukarela (PPS) di Aula Setdakab Nagan Raya, Selasa 15 Maret 2022.
Sementara itu, Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Meulaboh, Wahyudi menyampaikan, salah instrumen untuk mewujudkan keadilan sosial adalah dengan membayar pajak.
Menurutnya, dengan meningkatnya pembayaran pajak maka akan dapat membantu pembangunan daerah dan juga negara. “Untuk SPT tahunan ini penting dan merupakan kewajiban kita sebagai warga negara,” ujar Wahyudi.
Kegiatan ini turut dihadiri unsur Forkopimda Nagan Raya, Sekda, Para Asisten, Kepala Balai Cukai Meulaboh, para Kepala OPD, camat dan pejabat lainnya dalam lingkup pemerintah Nagan Raya.[]