Berhasil Perjuangkan Rp 15 Miliar, Perbaikan Jalan Lintas Meulaboh-Tutut-Geumpang Dilanjutkan Tahun Ini

Anggota DPR Aceh, Tarmizi, saat meninjau kondisi jalan lintas Meulaboh-Tutut-Geumpang. [Foto: Istimewa]

THEACEHPOST.COM | Banda Aceh – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Aceh, Tarmizi SP MM mengatakan, dirinya akan senantiasa memperjuangkan anggaran untuk perbaikan jalan lintas Meulaboh-Tutut-Geumpang yang saat ini kondisinya semakin parah.

banner 72x960

Menurut Tarmizi, jalan lintas tersebut perlu segera diperbaiki karena pengguna jalan itu bukan hanya dimanfaatkan oleh warga Aceh Barat tetapi warga Barat Selatan Aceh dan Pidie Utara Timur.

“Insyallah setiap tahun selalu kita perjuangkan anggarannya, untuk tahun 2024 ini berhasil kita perjuangkan hanya Rp 15 miliar sesuai dengan kemampuan keuangan daerah,” kata Tarmizi sebagaimana kutip Theacehpost.com dari laman Facebooknya, Sabtu (27/4/2024).

Tarmizi menambahkan, perbaikan jalan lintas Meulaboh-Tutut-Geumpang pembangunannya akan dimulai dari Gunong Mata Ie hingga Simpang Baiben perbatasan Geumpang, sebelumnya pembangunan dimulai dari Beureugang hingga Gunong Mata Ie.

Sementara itu, Tarmizi yang juga Ketua DPW-PA Aceh Barat itu menyampaikan bahwa saat dirinya bertemu dengan masyarakat nelayan di Meulaboh, nelayan di sana mengharapkan agar pemerintah melakukan pengerukan di kuala daerah Pasar Baru dan Padang Seurahet.

Pengerukan kuala itu diperlukan karena selama ini banyak boat nelayan yang rusak akibat muara sudah sangat dangkal.

“Butuh uang bantuan dari provinsi melalui Pokok-pokok pikiran (Pokir) agar bisa membantu nelayan. Insyaallah kita perjuangkan untuk anggaran tahun 2025 bisa selesai,” ungkap Tarmizi. (Akhyar)

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *