Bangga, 4 Mahasiswa Aceh Diwisuda di Yaman
Theacehpost.com | YAMAN – Sebanyak empat mahasiswa asal Aceh resmi diwisuda di Fakultas Syariah dan Qanun Universitas Al-Ahgaf Tarim Hadramaut, Yaman, Jumat, 31 Mei 2024.
Mereka adalah Tgk Lutfhi dari Sibreh Aceh Besar, Tgk Munawir dari Meulaboh Aceh Barat. Keduanya mengambil jurusan Syariah. Kemudian Tgk Herman Suriyadi dari Aceh Singkil, telah selesai mengambil jurusan Al-Qur’an Wa’ulumuha. Terakhir, Tgk Dhiyaurrasyid dari Aceh Tenggara Kutacane sebagai wisudawan pertama Jurusan Hadist Universitas Al-Ahgaf.
Empat putra Aceh itu mendapatkan penghargaan dengan diberikan syal dan sertifikat oleh Rektor Universitas Al-Ahgaf, Dekan Fakultas Syariah dan Qanun, serta dari Perwakilan dari KBRI Muscat dan Yaman, Reza Abdur Rozaq.
Rektor Universitas Al-Ahgaf, Prof Habib Abdullah Baharun, menyampaikan agar para lulusan tidak berhenti belajar dan terus memberi manfaat untuk masyarakat Indonesia atau pun tanah air masing-masing.
Tidak hanya dari Aceh, ada sekitar 130 mahasiswa lainnya dari berbagai pelosok Indonesia yang di wisuda malam ini juga. Bahkan ada juga puluhan dari Yaman, Saudi, Thailand dan Malaysia, yang sudah menempuh kuliah selama lima tahun dengan 10 semester, baik di jurusan Syariah, Hukum, atau pun Hadis. Sedangkan Jurusan Al-Qur’an hanya perlu 4 tahun untuk menyelesaikan.
Wisuda berjalan dengan lancar yang dimulai dengan arak-arakan mahasiswa dari depan Masjid Jami’ Al-Ahgaf sampai ke Gedung Auditorium. Setelah itu, dilanjutkan dengan beberapa pidato wisuda oleh Dekan Fakultas Syariah dan Qanun dan mahasiswa Al-Ahgaf.
Pada kesempatan wisuda putra Aceh itu juga dihadiri oleh ribuan masyarakat Yaman dan ulama Tarim di antaranya Habib Musa Kazim, Munsib al-Hamid Mukalla, dan lainnya. []
Tinggalkan Balasan
1 Komentar
-
yahwa
paten kali. selamat 🫡🫡🫡.