Awas! Ada Akun Facebook Catut Nama dan Foto Pj Bupati Aceh Selatan, Dipakai untuk Menipu

Hati-hati, ada akun catut nama Pj Bupati Aceh Selatan, Cut Syazalisma, digunakan oknum tak bertanggungjawab untuk menipu masyarakat. [Foto: Tangkapan layar/Istimewa]

THEACEHPOST.COM | Tapak Tuan – Nama dan foto Penjabat (Pj) Bupati Aceh Selatan, Cut Syazalisma, dicatut oknum untuk melakukan penipuan di media sosial Facebook.

banner 72x960

Penipuan itu dilakukan dengan modus operandi penyaluran bantuan pembangunan atau renovasi rumah ibadah kepada kontak pertemanan yang terhubung dengan Facebook Messenger.

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Kabag Prokopim) Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Aceh Selatan, Deka Harwinta Zianur mengatakan, akun Facebook yang mencatut nama Pj Bupati Aceh Selatan, Cut Syazalisma, adalah akun bodong yang digunakan oknum tak bertanggungjawab untuk menipu orang.

“Hari ini kami menerima informasi dari seorang masyarakat Aceh Selatan pengguna Facebook, bahwasanya kembali terdapat akun yang mengatasnamakan Bapak Pj Bupati Aceh Selatan, Cut Syazalisma, yang menghubungi melalui FB Messenger dengan dalih akan menyalurkan bantuan rehab fasilitas tempat ibadah” kata Deka Harwinta Zianur, Aceh Selatan, Kamis (5/9/2024).

Modus operandi yang digunakan pelaku untuk menjerat korbannya. [Foto: Tangkapan layar/Istimewa]

Deka menegaskan, Pj Bupati Aceh Selatan tidak pernah menghubungi siapapun melalui fitur percakapan FB Messenger, apalagi untuk menyalurkan bantuan melalui media sosial.

Pihaknya mengimbau masyarakat setempat untuk berhati-hati dan waspada serta tidak disarankan untuk tidak merespons apapun permintaan dari akun bodong tersebut.

“Dikhawatirkan oknum yang mencatut nama Pj Bupati Aceh Selatan memiliki niat dan maksud yang tidak baik. Mari kita tingkatkan kewaspadaan bersama, semoga Allah Swt menjauhkan kita dari segala kejahatan,” harapnya. (Yurisman)

Baca berita The Aceh Post lainnya di Google News dan saluran WhatsApp

Komentar Facebook