Anggota DPRA Yahdi Hasan Kecewa terhadap Pj Bupati Aceh Tenggara

Anggota DPRA Yahdi Hasan menggunting pita sebagai tanda pelepasan peserta Fun Walk 2023 di Stadion H Syahadat Pulonas Kutacane, Aceh Tenggara, Minggu, 29 Oktober 2023. ( Theacehpost.com/Armentoni)

Theacehpost.com | ACEH TENGGARA – Anggota DPR Aceh dari Fraksi Partai Aceh Yahdi Hasan merasa tersinggung terhadap Pj Bupati Aceh Tenggara Syakir karena tidak menghadiri pembukaan Fun Walk 2023 yang digelar di Stadion H Syahadat Pulonas Kutacane.

banner 72x960

“Saya merasa tersinggung kenapa Pj Bupati Syakir atau pun perwakilannya tidak mau memenuhi undangan kami dalam acara ini,” ujar Yahdi saat menyampaikan kata sambutannya pada acara pembukaan Fun Walk itu, Minggu, 29 Oktober 2023.

“Kenapa, kalau orang lain yang membuat acara di sini mereka semua hadir,” imbuhnya.

Ia menyampaikan Funk Walk merupakan agenda bersama untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda yang terlaksana atas kerja sama antara Anggota DPR Aceh dari Fraksi Partai Aceh dengan Dinas Pendidikan Aceh.

“Acara ini tidak ada muatan politiknya dan kegiatan ini murni sebagai bentuk kepedulian kami untuk memajukan mutu pendidikan di Aceh yang kami tuangkan lewat dana pokir kami selaku Anggota DPR Aceh,” tegasnya.

Sebelumnya, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Aceh Tenggara Jufri RM SPd MSi dalam sambutannya mengatakan, Fun Walk 2023 digelar untuk menumbuhkan kreativitas dan karakteristik siswa menjadi generasi penerus bangsa.

Jufri juga melaporkan Fun Walk tersebut diikuti 400 siswa , kepala sekolah dan guru dari 23 sekolah terdekat tingkat SMA, SMK, dan SLB di bawah jajaran Cabang Dinas Pendidikan Aceh Tenggara.

Pantauan Theacehpost.com, Fun Walk diikuti seribuan lebih peserta dengan menempuh jarak hampir 2 kilometer. Titik start dari Stadion H Syahadat Pulonas Kutacane menuju Pos Lantas Kutacane dan finish di stadion. Ada berbagai hadiah disediakan pada acara tersebut.

Dalam acara pembukaan tersebut turut dihadiri Anggota DPR Kabupaten Aceh Tenggara dari Partai Aceh T Dedy Faisal ST MM, Kasi Intelijen Kejari Aceh Tenggara Zainul Arifin SH, dan pers. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *