Achmad Marzuki dan FORBES DPR/DPD RI Komit Selesaikan Persoalan Aceh

Pj Gubenur Aceh Achmad Marzuki bertemu Forbes DPR/DPD RI asal Aceh di Hotel Pullman Jakarta, Rabu, 24 Agustus 2022. (Foto Humas BPPA)

Theacehpost.com | JAKARTA – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh Achmad Marzuki dan Forum Bersama (Forbes) Anggota DPR RI dan DPD RI asal Aceh melakukan pertemuan di Hotel Pullman Jakarta, Rabu malam, 24 Agustus, 2022. Dalam pertemuan tersebut semua pihak berkomitmen menyelesaikan persoalan-persoalan di Aceh.

banner 72x960

Achmad Marzuki menyampaikan, perlu adanya adanya pemetaan dari hulu ke hilir mengenai keadaan Aceh.

“Mulai dari bidang perekonomian, pendidikan, kekerasan terhadap wanita, pelecehan seksual, hingga masalah kemiskinan,” imbuhnya.

Ia menambahkan, angka kemiskinan harus ditekan dan menjadi salah satu fokus utama. Permasalahan di Aceh bisa diselesaikan dengan bekerja sama.

Ketua Forbes Nasir Djamil mengatakan siap membantu menyelesaikan persoalan di Aceh agar mencapai kemajuan. Menurutnya, pertemuan guna mendiskusikan solusi atas persoalan di Aceh perlu dilakukan.

“Pertemuan seperti ini bisa dilakukan sesuai dengan kebutuhan atau berkala, apakah dalam waktu sebulan sekali,” ujarnya.

Hadir dalam pertemuan itu, Anggota Komisi III DPR RI, Nazaruddin Dek Gam, Anggota Komisi II DPR RI, Muslim, Anggota DPR RI Komisi VI, Fadlullah, Anggota Komisi III, Nasir Djamil, Anggota Komisi X DPR RI, Hj. Illiza Sa’aduddin Jamal.

Turut hadir juga Anggota Komisi IV DPR RI, Salim Fakhry, dan Anggota Komisi V, H Ruslan M Daud. Selain dari DPR RI, Anggota DPD RI yang juga mantan Gubernur Aceh, Abdullah Puteh, dan Anggota DPD RI H. Sudirman atau akrab disapa Haji Uma, dan Ketua DPRA Saiful Bahri. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *