Abi Roni Ajak Warga Abdya Donor Darah
THEACEHPOST.COM | Blangpidie – Ketua DPRK Sementara Aceh Barat Daya (Abdya), Roni Guswandi atau yang lebih dikenal dengan panggilan Abi Roni, mengajak masyarakat agar senantiasa mendonor darah dalam rangka memenuhi kebutuhan darah di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Teungku Peukan Abdya.
Ajakan itu, disampaikannya usai melakukan donor darah di acara Peringatan HUT ke-79 Palang Merah Indonesia (PMI) di Kantor PMI Gampong Ujong Padang, Kecamatan Susoh, Kabupaten Abdya, Selasa (17/9/2024).
Abi Roni menjelaskan, donor darah menjadi salah satu kegiatan sosial atau kemanusiaan. Mendonorkan darah juga dinilai sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.
Selain hal tersebut, kata Abi Roni, donor darah juga sangat bermanfaat dan berpengaruh terhadap sang pendonor, bukan hanya mampu memberikan rasa kemanusiaan yang kuat, manfaat donor darah juga dapat memberikan kesehatan pada tubuh si pendonor.
“Donor darah adalah kegiatan yang memberikan sederet manfaat kesehatan. Beberapa manfaat donor darah mulai dari meningkatkan produksi sel darah merah hingga menjaga kesehatan jantung,” kata Abi Roni.
Hal terpenting donor darah, tambah Abi Roni, adalah bentuk kepedulian terhadap kemanusiaan. Sebab, darah yang didonorkan sangat bermanfaat bagi pasien yang membutuhkan.
“Dukungan kita (masyarakat) sangat diperlukan dalam kegiatan-kegiatan PMI, salah satunya adalah gerakan donor darah. Oleh karena itu, kedepannya PMI harus diperkuat, sehingga saat pasien membutuhkan darah, PMI adalah solusinya,” ujar Ketua Partai Gerindra Abdya itu.
Pada kesempatan itu, Abi Roni, berpesan kepada seluruh relawan PMI agar selalu menjalankan tugas-tugas kepalangmerahan dengan ikhlas, dan profesional. Sebab, PMI merupakan nadi bagi kebutuhan daerah terhadap pasien.
“Kita memberikan apresiasi atas kerja-kerja kemanusiaan yang dilakukan oleh PMI. Semoga di bawah Ketua Nurdianto, PMI Abdya terus maju dan memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Abdya,” pungkas Abi Roni. (Robby Sugara)
Baca berita The Aceh Post lainnya di Google News dan saluran WhatsApp