Pendam IM Buat Syukuran HUT Penerangan TNI AD Bersama Insan Pers
Theacehpost.com | BANDA ACEH – Keluarga Besar Penerangan Kodam Iskandar Muda (Pendam IM) membuat syukuran dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 Penerangan TNI AD Tahun Anggaran 2021 pada Rabu, 13 Januari 2021 di Media Center Kodam IM, Neusu, Banda Aceh.
Acara syukuran ini dikemas secara sederhana bersama insan pers Kota Banda Aceh dari media cetak, elektronik dan online.
Kepala Seksi Penerangan Media Online (Kasi Penmed Online) Pendam IM, Mayor Caj (k) Annie Conny Potu, S.Sos., dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada para insan pers yang telah berkenan hadir dalam acara syukuran ini.
“Saya dan seluruh warga Pendam Iskandar Muda mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran para rekan insan pers hari ini. Kami harap sinergi antara Pendam dan awak media semakin erat,” ujar Mayor Caj (k) Annie Conny mewakili Kapendam IM, Kolonel Arh Sudrajat, S.H.
“Kami bersyukur, dengan tema kegiatan Bersama Media Sinergi Membangun Negeri ini, kita Kodam IM maju dengan media, karena tanpa bersama para wartawan kita tidak ada apa-apanya,” lanjutnya.
Sebelum mengakhiri kegiatan, Mayor Caj (k) Annie Conny berharap kebersamaan para insan pers dapat terus terjalin dan selalu mendukung Pendam IM menjadi lebih profesional.
“Kita harus terus bersinergi, dengan harapan menjadi semakin profesional. Terima kasih atas kesempatan ini, semoga kita selalu diberikan kesehatan dan jangan lupa tetap mentaati protokol kesehatan di mana pun kita berada. Selamat HUT ke-70 Penerangan Angkatan Darat,” pungkasnya.
Selanjutnya, kegiatan ini dilanjutkan dengan penyerahan tumpeng oleh Kasi Penmed Online kepada perwakilan insan pers yang hadir, pemotongan kue tar oleh Ketua Persit Ranting III Cabang 1 Sinteldam IM, Ny. Eka Sudrajat dan ditutup dengan doa.
Turut hadir dalam acara syukuran ini, para Perwira, Bintara, Tamtama, PNS, dan Persit Pendam IM, serta perwakilan organisasi kewartawanan di Aceh. Acara ini berlangsung berpedoman dengan protokol kesehatan.
Sebagai informasi, sebelum dilaksanakan kegiatan ini para warga Pendam Iskandar Muda melaksanakan anjangsana dan memberikan bantuan sembako ke Panti Asuhan Yayasan Penyantun Islam Rumoeh Seujahtera yang beralamat di Desa Setui, Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh. []