Komisi VII DPR Aceh Lakukan Kunjungan Kerja ke Baitul Mal Abdya

Ketua dan Anggota Komisi VII DPR Aceh foto bersama dengan jajaran Baitul Mal Abdya saat kunjungan kerja di Blangpidie, Kamis, (24/4/2025).

THEACEHPOST.COM | Blangpidie – Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Baitul Mal Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Kamis (24/4/2025). Agenda ini bertujuan menyerap aspirasi sekaligus menggali informasi langsung terkait program-program pemberdayaan yang dikelola lembaga tersebut.

banner 72x960

Kunjungan dipimpin Ketua Komisi VII DPRA, Ilmiza Saaduddin Jamal, didampingi Wakil Ketua Romi Syahputra, serta sejumlah anggota lainnya, yakni Usman IA, Sarjani (Imum Jon), Sutarmi, Ansari Muhammad, Sofyan Puteh, Muhammad Wali, dan Tgk Nurdin M. Judon (Abi Nas).

“Kami datang ke Baitul Mal Abdya untuk menyerap informasi, saran, dan aspirasi dari bawah. Ini penting sebagai bahan evaluasi dan penguatan program di tingkat provinsi,” ujar Ilmiza kepada wartawan usai pertemuan.

Ia menilai, Baitul Mal Abdya menunjukkan inisiatif yang patut diapresiasi, mulai dari strategi jemput bola seperti pemasaran zakat secara ‘Door to Door’, hingga kolaborasi dengan instansi vertikal seperti Bank Aceh dan Kodim.

“Langkah-langkah seperti ini patut dicontoh oleh seluruh Baitul Mal di Aceh. Mereka aktif menggali potensi zakat dan benar-benar menyentuh masyarakat,” tambahnya.

Selain menyerap aspirasi, kunjungan ini juga menjadi sarana evaluasi terhadap program kerja Baitul Mal di berbagai kabupaten/kota. Diharapkan ke depannya, program unggulan yang dijalankan dapat lebih terarah dan berkontribusi pada kemaslahatan masyarakat Aceh.

Ketua Baitul Mal Abdya, Zulbaili Djuned, menyambut baik kedatangan Komisi VII DPRA. Ia berharap kunjungan ini bisa memperkuat hubungan kelembagaan dan memperjuangkan program Abdya ke tingkat provinsi.

“Mudah-mudahan program positif yang kami jalankan bisa mendapatkan dukungan lebih luas demi kesejahteraan masyarakat Abdya,” kata Zulbaili, didampingi Sekretaris Iin Supardi.

Zulbaili menambahkan, ini merupakan kunjungan perdana dari Komisi VII ke Baitul Mal Abdya, dan pihaknya menganggap momen ini sebagai sejarah baru dalam mempererat sinergi antar lembaga.

“Terima kasih kami sampaikan atas perhatian dan dukungan dari pimpinan dan anggota Komisi VII DPRA,” tutupnya.[]

Komentar Facebook