PKB Abdya Gelar Santunan Anak Yatim dan Buka Puasa Bersama
THEACEHPOST.COM | Blangpidie – Keluarga besar Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menggelar acara santunan anak yatim menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
Kegiatan tersebut berlangsung pada Sabtu (22/3/2025) di Kantor DPC PKB setempat, Desa Kuta Jeumpa, Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Abdya. Acara ini juga dirangkaikan dengan buka puasa bersama seluruh kader PKB Abdya.
Selain para kader PKB, acara yang penuh makna tersebut dihadiri oleh sejumlah tamu undangan, di antaranya Ketua PDA Abdya Rizal Husaini, Ketua Bapilu Partai Gerindra Zulfan Awenk, serta berbagai elemen masyarakat lainnya.
Ketua DPC PKB Abdya, Zulkarnain, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa kegiatan santunan anak yatim dan buka puasa bersama ini sudah menjadi agenda rutin partai setiap tahunnya.
Menurut Zulkarnain, kegiatan sosial seperti ini bukan hanya sekadar merayakan momen Ramadan, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian PKB terhadap anak yatim dan masyarakat yang membutuhkan.
“Ini adalah bagian dari komitmen PKB Abdya dalam memberikan perhatian kepada anak yatim dan meringankan beban mereka, terutama menjelang hari raya. Semoga apa yang kami berikan bisa bermanfaat bagi mereka,” ujar Zulkarnain.

Lebih lanjut, Zulkarnain menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan loyalitas antar kader PKB. Ia mengajak seluruh pihak, baik dari sayap partai seperti Garda Bangsa dan Perempuan Bangsa, untuk terus eksis dan berperan aktif di tengah-tengah masyarakat. Hal ini agar kehadiran PKB benar-benar terasa manfaatnya oleh banyak orang.
“Saya ingin seluruh kader PKB tetap solid dan bekerja bersama untuk memajukan partai. Mari terus bergerak dan memberikan kontribusi nyata di masyarakat,” tambahnya.
Zulkarnain juga menyampaikan bahwa saat ini PKB Abdya lebih fokus pada pembangunan daerah, khususnya dalam mendukung visi dan misi Bupati Abdya, Safaruddin, serta Wakil Bupati Zaman Akli. Menurutnya, bukan saatnya lagi berbicara politik pilkada, melainkan bekerja bersama-sama untuk kemajuan Kabupaten Abdya pasca-pemilihan.
“PKB berkomitmen untuk mendukung program-program pembangunan yang telah dirancang oleh Bupati dan Wakil Bupati Abdya terpilih. Kami akan terus bekerja bersama lintas partai demi kemajuan daerah ini,” tegasnya.
Zulkarnain berharap agar seluruh elemen masyarakat, mulai dari desa hingga kabupaten, bisa bersatu untuk bersama-sama membangun Abdya. Ia menambahkan bahwa dengan pemerintahan yang baru, termasuk DPRK yang baru, saatnya berfokus pada kontribusi nyata dalam meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Abdya.
“Semoga dengan sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat, kita bisa membawa Abdya ke arah yang lebih baik lagi,” tutupnya.[]