Usung Genre Pop Ballad, Pemuda Aceh Rilis Single Perdana ‘Reverie’

Mujib Idris.

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Mujib Idris, penyanyi sekaligus penulis lagu asal Kota Banda Aceh merilis single perdananya berjudul Reverie.

banner 72x960

Lagu dari pemuda asal Kota Banda Aceh yang kini bermukim di Jakarta itu mengusung genre pop ballad.

“Reverie ini merupakan single perdana saya dalam bermusik dan juga merupakan bagian dari EP (extended playing) yang akan dirilis tahun depan,” ujar Mujib kepada theacehpost.com, Rabu, 16 Desember 2020.

Mujib menceritakan, proses penulisan lagu Reverie lahir di tengah pandemi pada Oktober 2020 lalu.

“Lagu ini menceritakan tentang sosok wanita yang sedang memikirkan lelaki yang pernah menjadi kekasihnya,” ungkapnya.

“Imajinasi tersebut larut sepanjang malam dan ia pun sadar bahwa kekasihnya telah tiada di dunia ini,” lanjutnya.

Makna dari lirik lagu ini sendiri, kata Mujib, menceritakan tentang perpisahan, di mana hal tersebut juga mengajarkan tentang arti sebuah keikhlasan. 

Mujib Idris mengajak seorang musisi bernama Teuku Oliya untuk menjadi produser dalam proses pembuatan lagu ini. Oliya adalah gitaris dari Band Tremorrage yang juga berasal dari kampung halaman yang sama dengannya.

Sementara untuk konsep artwork dikerjakan oleh seniman karikatur asal Banda Aceh, Acon alias kimbek dengan mengusung tema monokrom. 

“Arti yang ingin disampaikan adalah sebuah ketulusan ketika mulai berkarya dengan menceritakan setiap kejujuran yang hadir dalam hidupnya, yang dituangkan pada setiap lirik yang ia tulis,” jelasnya.

Bagi Anda yang ingin mendengar lagu galau tersebut, Anda dapat menikmatinya di seluruh platform musik digital. 

“Reverie ini dapat didengar di semua platform digital, di antaranta, via youtube, spotify, apple music, joox, deezer, dan lain-lain,” katanya.

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *