Warkoya, Usaha Kopi Bubuk dari Bireuen untuk Tingkatkan Ekonomi Lokal
THEACEHPOST.COM | Banda Aceh – Dalam era pertumbuhan industri kopi bubuk di Indonesia, Warkoya muncul sebagai salah satu pelaku usaha yang menjanjikan. Warkoya merupakan anagram dari Warung Kota Budaya.
Didirikan oleh seorang pemilik yang memiliki minat tinggi dalam dunia bisnis, Warkoya menawarkan berbagai produk kopi bubuk yang berkualitas.
Dengan belajar dari pengusaha sukses lainnya, pemilik Warkoya mengumpulkan pengetahuan dan pengalaman yang kini diterapkan dalam bisnisnya.
Warkoya tidak hanya memenuhi kebutuhan pasar, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi konsumen melalui konsep hilir yang jelas dalam setiap produk.
Usaha ini menunjukkan hasil yang menggembirakan, dengan keuntungan berkisar antara 20 persen hingga 40 persen dari target yang ditetapkan. Hal ini mencerminkan kepercayaan konsumen terhadap produk Warkoya.
“Kami berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dalam aspek bisnis kami. Dengan motto ‘Do It The Best’, kami berupaya keras memastikan kualitas produk dan layanan yang memuaskan pelanggan,” ungkap pemilik Warkoya, Beth Lannati, Senin (23/9/2024).
Selain fokus pada kualitas, Warkoya juga memiliki misi sosial untuk memberdayakan para pengusaha baru. Dengan harapan dapat mengurangi angka pengangguran, Warkoya berencana membantu individu membuka usaha mereka sendiri.
“Kami yakin bahwa setiap individu memiliki potensi untuk sukses jika diberikan kesempatan dan dukungan yang tepat,” tambahnya.
Produk Warkoya tersedia dalam berbagai varian, dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp 5.000 hingga Rp 50.000.
Konsumen dapat membeli kopi bubuk ini secara langsung di gerai Warkoya yang beralamat di Jln Elak, Cot Gapu, Kota Juang, Bireuen, atau bisa juga melalui platform online di media sosial.
Dengan strategi penjualan yang fleksibel, Warkoya siap memenuhi permintaan pasar baik secara offline maupun online, sekaligus berkontribusi positif bagi perekonomian lokal. (Alfia)
Baca berita The Aceh Post lainnya di Google News dan saluran WhatsApp