Raih Juara I Stand Terbaik, Pj Bupati Cut Syazalisma Apresiasi Capaian Kerja Keras Tim
Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Pj Bupati Aceh Selatan, Cut Syazalisma S.STP sangat mengapresiasi atas kerja keras tim Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) dalam acara Teknologi Tepat Guna (TTG) Provinsi Aceh ke XXV, bertempat di Alun-alun Suka Makmue, Nagan Raya.
Dalam ajang perlombaan Teknologi Tepat Guna (TTG) ke XXV Kabupaten Aceh Selatan meraih juara satu stand terbaik dan juara satu ketegori unggulan alat penanam jagung mekanis (APJM 03).
Adapun, Penghargaan stand terbaik itu diserahkan langsung oleh Penjabat Bupati Nagan Raya Fitriany Arhas dan diterima oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh Selatan, Hj. Agustinur, Sabtu, 11 Mei 2024 malam.
Penjabat (Pj) Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma S.STP sangat mengapresiasi pretasi dan capaian tersebut dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras.
“Pemkab Aceh Selatan sangat mendukung penuh pengembangan dari alat penanam jagung mekanis (APJM 03) agar lebih sempurna dan dapat bermanfaat bagi masyarakat Aceh Selatan dalam peningkatan ekonomi melalui komoditi jagung,”ucapnya.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Gampong (DPMG) Aceh Selatan, Hj. Agustinur, mengatakan bahwa stand terbaik itu berhasil diraih dengan menampilkan 17 alat karya putra-putra Aceh Selatan dan juga ditampilkan berbagai produk-produk BUMG (Badan Usaha Milik Gampong)
Selain itu, kata Agustinur, Aceh Selatan juga mendapatkan juara satu pada katagori TTG unggulan dari alat penanam jagung mekanis (APJM 03) hasil ciptaan Arik Derianto, ST.
“Alhamdulillah kita mendapatkan dua juara, yakni juara satu stand terbaik se-Aceh dan juara satu ketegori unggulan alat penanam jagung mekanis (APJM 03) dalam event TTG XXV Provinsi Aceh di Nagan Raya,” ucapn Agustinur, Minggu 12 Mei 2024.
Ia menjelaskan alat penanam jagung mekanis (APJM 03) nantinya akan mengikuti event ditingkat Nasional. Oleh karena itu kami mohon dukungannya kepada seluruh pihak, agar karya dari Aceh Selatan ini dapat meraih juara di tingkat Nasional.
Juara yang diraih di TTG Aceh Ke XXV berkat buah dari kerjasama, kolaborasi dan koordinasi yang baik dari semua pihak terkait dalam mempersiapkan produk yang dipamerkan selama pelaksanaan TTG XXV
“Keberhasilan stand Aceh Selatan meraih juara satu terbaik di Aceh ini karena didukung kerjasama yang baik dari teman-teman dan seluruh jajaran DPMG Aceh Selatan serta seluruh pihak,” ujarnya.
Dalam hal ini Ia juga menyampaikan terimakasih kepada Pj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma dan Pj Ketua TP – PKK Yuliani Irvana yang telah mendukung dan ikut hadir di pembukaan TTG XXV, kemudian kepada seluruh BUMG serta seluruh pihak yang telah mendukung sehingga berhasil meraih juara
“Ini akan terus kita pertahanankan, semoga di tahun depan kita dapat meraih juara lainnya dievent bergengsi baik di tingkat Provinsi maupun nasional,”tutupnya.[]