Golkar Agara Daftarkan 30 Bacaleg ke KIP
Theacehpost.com | ACEH TENGGARA – Pengurus DPD II Partai Golkar Aceh Tenggara, mendaftarkan 30 bakal calon legislatif (Bacaleg) DPRK untuk Pemilu 2024 ke KIP Aceh Tenggara, Rabu, 10 Mei 2023.
Berkas pendaftaran diserahkan Ketua Harian Gabe Maratua Tambunan kepada Ketua KIP Aceh Tenggara Syafri Desky, disaksikan Ketua DPD II Partai Golkar Salim Fakhry SE MM dan pengurus.
Salim Fakhry kepada Theacehpost.com menuturkan, Partai Golkar Aceh Tenggara telah resmi mendaftarkan 30 Bacaleg-nya ke KIP.
Dari 30 Bacaleg yang didaftarkan itu, 17 laki laki dan 13 perempuan. Artinya, kuota keterwakilan perempuan yang 30 persen sudah terpenuhi.
“Target kita paling tidak 10 kursi pada Pemilu Legislatif 2024, sehingga pucuk pimpinan DPRK Aceh Tenggara, bisa kita pegang kembali” harap Fakhry.
Makanya untuk mencapai target tersebut, selalu saya tekankan kepada seluruh Bacaleg Partai Golkar, agar selalu kompak dan bersungguh-sungguh, untuk meraih suara terbanyak di setiap Dapilnya. []