Tamiang United FC Seleksi Pemain Piala Soeratin U-13
Theacehpost.com | ACEH TAMIANG – Tamiang United FC mulai menyeleksi pemain Piala Soeratin U-13 di Stadion Tanah Terbang Karang Baru Aceh Tamiang.
Ketua Harian Tamiang United FC, Syahriel Nasir didampingi Sayed Mahdi. SP. M.Si, proses seleksi yang dipimpin Tamrin dan Zulfikar berlangsung selama tiga yakni tanggal 4, 6 dan 8 Oktober 2022 mulai pukul 14.30 hingga selesai.
Pada hari pertama jumlah pendaftar sebanyak 40 orang dari SSB Bima Patra, SSB Putra Tamiang SSB The Gill, SSB Marabuta, SSB Ts, dan SSB Busing. Proses seleksi akan mengurucut menjadi 25 orang.
“Mereka akan mewakili U-13 Tamiang United FC dalam ajang bergengsi tertua untuk semua level usia berskala nasional itu atau Piala Soeratin,” imbuh Syahriel Nasir, Selasa, 4 Oktober 2022.
Pelatih Kepala U-13 Thamrin, mengatakan, rata-rata kualitas calon pemain baik. Dia optimis bisa membentuk tim terbaik dari remaja terbaik.
“Intinya, kami dari tim pelatih akan memilih pemain yang siap, baik itu dari segi kemampuan bermain bolanya maupun jiwa petarungnya dan tentunya akan selalu memaksimalkan latihan-latihan, di sisa waktu yang ada,” ujar Thamrin.
Thamrin menambahkan, bukan tidak mungkin jika dalam perjalanan tim nantinya masih ada kekurangan yang ditemui, pihaknya akan memanggil kembali pemain untuk mengisi posisi yang diharapkan.
Sementara Manager U-13 Tamiang United FC Saiful Alam mengapresiasi upaya pelatih U-13 dalam menyeleksi pemain. Dalam pantauannya sebagai sesama mantan pemain sepak bola selama ini, kedua pelatih memberikan perhatian optimal bagi semua peserta seleksi.
“Asupan teknik dan ilmu setiap saat dijadikan makanan bagi pemain setiap latihan digelar,” ujarnya.
Diketahui, kelompok umur U-13 pada tahun 2022 terbilang kategori nomor tanding baru. Sebelumnya sejak tahun 2017 hanya U-15 dan U-17.
Manager U-13, Saiful Alam menuturkan, pelaksanaan Piala Soeratin akan digelar paling cepat November mendatang. “Rencana bulan November atau Desember jadwalnya, malah kadang dadakan,” lanjutnya. []