Persaudaraan Aceh Seranto Bentuk Relawan Muda, Ini Tujuannya
Theacehpost.com | TANGERANG – Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Persaudaraan Aceh Seranto (DPP PAS) Akhyar Kamil segera membentuk Relawan Muda PAS tahun ini.
“Insyaallah saya akan membentuk Relawan Muda Persaudaraan Aceh Seranto ini untuk mencetak generasi muda yang empati terhadap masyarakat Aceh di perantauan maupun di daerah,” sebut Akhyar, Jumat, 1 April 2022.
Tujuan dibentuknya relawan muda organisasi kemanusiaan tersebut, kata Akhyar, untuk membantu dan meringankan beban DPP dalam menjalankan kegiatan-kegiatan sosial.
Guna merealisasi itu semua, Akhyar menunjuk Aminul Mukminin Sekedang sebagai ketua tim perumusan dan pembentukan struktural, serta perekrutan anggota relawan muda PAS.
Namun, Akhyar turut mengingatkan kepadanya agar ke depan tidak salah mengambil langkah dan jangan sampai organisasi sosial dan kemanusiaan ini dipolitisasi ke arah politik.
“Mari kita sama-sama berdoa dengan nawaitu yang baik ini, PAS akan selalu berada di hati rakyat Aceh,” pintanya.
Sementara itu, Aminul mengaku dirinya diberi tanggung jawab untuk membentuk relawan muda PAS oleh Akhyar.
“Saya diundang oleh Pak Ketua di Kantor DPP PAS, Tangerang. Kami bersilaturrahmi, kemudian Pak Ketua memberi tanggung jawab kepada saya untuk membentuk relawan muda Persaudaraan Aceh Seranto,” ucapnya.
Atas amanah tersebut, ia mengaku siap menerima tugas itu. “Nanti relawan muda PAS ini akan diisi anggota yang berasal dari kalangan mahasiswa dan pemuda,” pungkasnya. []