Ketua P2K Seunebok Jaya Minta Pemkab Aceh Selatan Segera Lantik Keuchik Terpilih
Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Ketua Panitia Pemilihan Keuchik (P2K) Gampong Seunebok Jaya, Junaedi, meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Selatan, segera melantik keuchik terpilih, Harbaini.
“Kita meminta pemerintah daerah segera melantik Keuchik Gampong Seunebok Jaya terpilih yang baru,” kata Junaedi dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 7 Mei 2021.
Junaedi mempertanyakan mengapa pihak pemerintah Kecamatan Trumon tidak mau melantik Harbaini.
Padahal saat pengusulan nama calon keuchik waktu itu pihaknya sudah melaporkannya jauh hari ke pihak pengawas, di antaranya kepada camat.
“Kalau hanya dipermasalahkan statusnya PNS penyuluh BKKBN, kenapa pihak kecamatan tidak memprotes saat pengusulan nama calon keuchik yang kita serahkan kepada mereka,” katanya.
Menurutnya, Harbaini sudah mendapat izin dari BKKBN untuk mencalonkan diri sebagai Keuchik Gampong Seunebok Jaya dan berhenti sementara sebagai penyuluh keluarga berencana (KB).
“Untuk itu, kami meminta kepada pemerintah daerah dan kecamatan untuk dapat segera melantik keuchik terpilih yang baru,” pintanya lagi.
Hal senada juga disampaikan anggota Tuha Peut, Nurbaiti dan Hanisrusllah, tokoh pemuda setempat.
Mereka berharap pihak kecamatan tidak mempersulit proses pelantikan keuchik terpilih yang baru di Gampong Seunebok Jaya, pada 22 Maret lalu.
“Kami minta pemerintah kecamatan dapat segera melaksanakan pelantikan keuchik terpilih yang baru dan kami selaku masyarakat setempat menolak PJ (Pejabat) untuk Gampong Seuneubok Jaya,” ungkapnya. []