Sembilan Keuchik di Samadua Dilantik, Ini Nama-namanya

waktu baca 2 menit
Camat Samadua, Suhaimi melantik sembilan keuchik, Jumat, 16 April 2021. (Foto: Yuris/Theacehpost.com)

Theacehpost.com | TAPAKTUAN – Camat Samadua, Suhaimi Salihin S.Ag melantik dan menyumpah sembilan Keuchik (kepala desa) periode 2021– 2027 dalam Kecamatan Samadua, Kabupaten Aceh Selatan, Jumat, 16 April 2021, sore.

Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan Suhaimi mewakili Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran, ini berlangsung di Aula Kantor Camat Samadua.

Suhaimi berharap para keuchik dapat menjalankan tugas dan amanah yang dibebankan oleh masyarakat.

“Semoga para keuchik yang baru ini menjadi pemimpin-pemimpin yang amanah untuk desanya,” ucap Suhaimi.

Suhaimi menjelaskan, amanah atau kepercayaan yang diberikan kepada para keuchik harus dapat dipegang teguh dan bisa dibuktikan dengan sebuah karya yang nyata.

banner 72x960

“Semoga ke depan dengan keuchik baru dilantik ini dapat memberikan kemajuan dan keberhasilan dalam berbagai program, serta pemberdayaan kemasyarakatan gampong dan menjadikan Samadua hebat,” ungkapnya.

Camat Samadua, Suhaimi juga turut berterima kasih kepada kepala desa yang lama.

“Terima kasih kepada keuchik lama atas pengabdiannya menjalankan tugas selama ini. Semoga pengabdian saudara–saudara menjadi amal ibadah kepada Allah SWT,” ucapnya.

Adapun, sembilan keuchik yang baru dilantik yakni, Rusdinto (Keuchik Gampong Ladang Panton Luas), Kasman (Keuchik Gampong Madat), Maizar (Keuchik Gampong Balai), Alizar SH (Keuchik Gampong Air Sialang Hilir).

Lalu, Nurzal (Keuchik Ujung Kampung), Adi Warman S.PD.SD (Keuchik Gampong Tampang) Ahmat Yasir (Keuchik GampongLuar), Safriadi (Keuchik Gampong Suaq Hulu), dan Teuku Ahmad Rithaudin (Keuchik Gampong Gunong Cut).

Dari pantauan Theacehpost.com, acara pelantikan tersebut berjalan aman dan lancar serta menerapkan protokol kesehatan. Kegitan ini ditutup dengan buka puasa bersama. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *