Selesai Dibangun, Dandim Aceh Utara Serahkan Kunci Rumah kepada Janda Tiga Anak

waktu baca 2 menit
Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Arm Oke Kistiyanto menyerahkan secara simbolis kunci rumah kepada Rosmini, Rabu, 28 Juni 2021. (Foto: Kodim Aceh Utara)

Theacehpost.com | LHOKSEUMAWE – Rosmini (46), warga Desa Paya Lhok, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, resmi menempati rumah barunya, Rabu, 28 Juli 2021.

Dandim 0103/Aceh Utara, Letkol Arm Oke Kistiyanto S.A.P, menyerahkan secara simbolis kunci rumah tersebut kepada Rosmini.

“Pembangunan rumah ini adalah salah satu wujud kepedulian keluarga besar Kodim 0103/Aceh Utara yang sasaranya adalah rumah istri dari almarhum Sertu Saifudin,” ujar Dandim.

Dandim Aceh Utara menuturkan, Almarhum telah banyak berjuang dan mengabdikan diri kepada bangsa dan negara, khususnya di satuan Kodim 0103/Aceh Utara.

Namun, lanjur Dandim, sampai dengan menghembuskan napas terakhirnya, Sertu Saifudin belum mempunyai rumah dan meninggalkan satu orang istri dan tiga anak.

banner 72x960

“Atas dasar itu, saya melihat bahwa selama ia berdinas dan pengabdiannya, saya rasa keluarganya layak untuk mendapatkan perhatian untuk hidup lebih layak lagi,” ungkapnya.

Dandim juga menyampaikan, program bantuan rumah ini akan terus dilaksanakan pihaknya sebagai wujud kepedulian kepada keluarga besar TNI dan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat sekitar yang telah membantu program ini, sehingga kegiatan ini dapat berjalan sesuai dengan apa yang kita harapkan,” pungkas Letkol Arm Oke.

Sementara itu, Rosmini mengaku merasa terharu dan bahagia karena kini ia bersama keluarganya bisa menempati rumah yang bagus.

“Terima kasih Pak Dandim beserta ibu, dan seluruh jajarannya sudah berinisiatif membangun rumah tempat tinggal saya dan anak-anak saya nanti,” ucap janda tiga anak itu. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *