Pilchiksung di Seunagan, Para Calon Diingatkan Jangan Ada Politik Uang

waktu baca 2 menit
Acara Deklarasi Pilchiksung Damai yang diselenggarakan Muspika Seunagan, Nagan Raya di halaman Kantor Camat Seunagan, Selasa 30 November 2021. (Agus Salim/Theacehpost.com)

Theacehpost.com | NAGAN RAYA – Para keuchik dan tuha peut di Kecamatan Seunagan, Nagan Raya sepakat menjaga sinergitas dan ketertiban gampong jelang Pemilihan Keuchik Langsung (Pilchiksung) 9 Desember mendatang.

Hal ini ditunjukkan dalam kegiatan apel dan deklarasi damai yang diselenggarakan muspika setempat, di Kantor Camat Seunagan, Selasa 30 November 2021.

Pembina apel, Asisten I Sekdakab Nagan Raya, Zulfika mengingatkan para keuchik tetap menjaga sinergitas dalam pembangunan desa.

“Kepada para calon keuchik, harus benar-benar siap, siap menang dan siap kalah, jangan ada upaya membesar-besarkan masalah hanya karena kalah dalam kompetisi Pilchiksung nantinya,” tegas Zulfika.

“Yang tidak terpilih jangan berkecil hati, dan yang menang jangan sombong,” tambahnya lagi.

banner 72x960

Kepada masing-masing calon, baik yang terpilih maupun tidak, diminta tetap solid. Konsekuensi mengemban jabatan sebagai kepala desa menurutnya sangat besar.

“Uang desa begitu besar, tapi kalau kita salah menggunakannya, kita akan menghadapi risiko hukum,” tutupnya.

Jangan Ada Politik Uang

Sementara itu Ustad Syawaludin dalam tausiyahnya pada kesempatan itu turut mengingatkan kepada calon keuchik agar melakukan cara-cara yang halal dalam proses Pilchiksung nantinya.

Di samping itu ia juga meminta para calon menghindari politik uang, yang menurutnya secara tegas telah dilarang dalam agama.

“Karena semua perkara tersebut akan diminta pertanggungjawaban oleh Allah SWT,” ujarnya.

Secara terpisah, Camat Seunagan, Saiful Bahri mengatakan kepada Theacehpost.com, sebanyak 31 gampong di Seunagan bakal menggelar pemilihan keuchik serentak, dari total 35 gampong di kecamatan tersebut.

“Seluruhnya ada 82 orang calon. Sisanya empat desa lagi untuk ikut pemilihan di tahap dua,” kata Saiful.

Ia akan terus berupaya memastikan para Panitia Pemilihan Keuchik (P2K) nanti tetap menjaga netralitas selama proses pemilihan berlangsung.

“Dan para calon keuchik harus tetap menjaga cara-cara yang sehat dalam mencari dukungan, jangan saling tuding sesama calon,” pungkasnya.

Dalam deklarasi damai ini turut hadir perwakilan Sekdakab Nagan Raya, Kapolsek Seunagan, Danramil, KUA, Imum Mukim se Kecamatan Seunagan, para Keuchik, P2K, para Ketua Tuha Peut dan tokoh pemuda.[]

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *