Pidie Jaya Terima 186,8 Milyar Dana Desa, 30 Persen Terserap untuk BLT

waktu baca 1 menit
Penyerahan BLT Dana Desa dan BST pada warga Gampong Beurasan, Kecamatan Bandar Dua, Pidie Jaya, Selasa, 12 Mei 2020. (Foto: sinarpidie.co/M Rizal)
banner 72x960

Theacehpost.com | PIDIE JAYA — Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat pada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong (DMPG) Pidie Jaya, Said Fakhrurrazi mengatakan total Dana Desa (DD) yang diterima Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya bersumber dari transfer pusat tahun anggaran 2020 senilai Rp. 186,8 milyar.

“Dari jumlah tersebut, Rp. 28,8 milyar di antaranya terserap untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) pada tiga bulan pertama, sejak April hingga Juni, untuk 16.051 Kepala Keluarga (KK) di 222 gampong, di mana setiap KK penerima BLT-DD mendapatkan Rp. 600 ribu per bulan,” jelasnya.

Said mengatakan, selanjutnya pihaknya akan menyalurkan kembali BLT terhitung Juli hingga September 2020, yakni sebesar Rp 14,4 milyar.

“Dengan rincian Rp 300 ribu per bulan per KK. Jadi penggunaan DD di Pidie Jaya yang tersedot untuk BLT selama enam bulan sebesar Rp 43,3 milyar.” kata dia.

Dengan demikian, tambah Said, jumlah anggaran DD yang terserap untuk penyaluran BLT sekitar 30 persen lebih.

Adapun jumlah penerima BLT, dia merincikan, yakni Kecamatan Meureudu sebanyak 2.094 KK, Ulim 1.330 KK, Jangka Buya 1.165 KK, Bandar Dua 2.853 KK, Kecamatan Meurah Dua 1.134 KK, Bandar Baru 4.033 KK, Panteraja 1.076 KK, dan Kecamatan Trienggadeng 2.366 KK.

“Untuk penyaluran BLT tiga bulan selanjutnya, terhitung Juli hingga September akan disalurkan pada September untuk tiga bulan sekaligus sebesar Rp 900 ribu per KK,” katanya.

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *