MV Seabourn Encore Merapat di Sabang, Tahun Depan Menyusul 8 Kapal Pesiar Lainnya

waktu baca 3 menit
Pj Wali Kota Sabang, Reza Fahlevi didampingi pejabat BPKS dan Forkopimda mengalungkan syal kepada kapten kapal pesiar MV. Seabourn Encore yang merapat di Pelabuhan CT3 BPKS Sabang, Senin, 19 Desember 2022.(Foto Humas Pemko Sabang)

Theacehpost.com | SABANG – Kapal pesiar MV. Seabourn Encore merapat di Pelabuhan CT3 BPKS Sabang, Senin, 19 Desember 2022. Kedatangan kapal pesiar mewah tersebut disambut dengan upacara adat oleh Pj Wali Kota Sabang, Reza Fahlevi bersama pejabat BPKS, Forkopimda serta instansi lainnya.

Pj Wali Kota Sabang meyakini kunjungan ini akan menjadi pemicu kedatangan kapal pesiar selanjutnya dan mampu mendorong serta berdampak positif bagi perekonomian masyarakat Sabang, khususnya bagi para pelaku wisata dan UMKM.

Kapal pesiar MV. Seabourn Encore. (Dok Humas Pemko Sabang)

“Kami Pemko Sabang bersama BPKS terus berupaya untuk meningkatkan kualitas daya tarik maupun pelayanan kita kepada turis, dalam hal ini para penumpang kapal pesiar,” kata Reza Fahlevi melalui Kabag Prokopim Pemko Sabang, Ady Kamal Shiddiq kepada Theacehpost.com.

Menurut Reza, tahun depan ada 8 kapal pesiar lainnya yang sudah terdaftar dan akan bersandar di Sabang. Kehadiran kapal pesiar ini akan menjadi kesempatan untuk melestarikan tradisi dan budaya serta sebagai ajang promosi pariwisata Kota Sabang dengan even yang sudah terjadwal, agar menarik minat turis tinggal lebih lama.

Pj Wali Kota Sabang, Reza Fahlevi didampingi pejabat BPKS dan Forkopimda foto bersama dengan kapten kapal pesiar MV. Seabourn Encore pada rangkaian acara penyambutan di Pelabuhan CT3 BPKS Sabang, Senin, 19 Desember 2022. (Foto Humas Pemko Sabang)

“Selain kualitas dan pelayanan, kita juga terus berupaya untuk meningkatkan kualitas UMKM. Jadi hari ini dari sisi UMKM, sebenarnya sudah banyak variasi, baik dari makanan maupun cenderamata, tapi harus terus kita upayakan kualitasnya semakin baik sehingga daya belanja wisatawan juga semakin besar,” kata Reza yang juga Direktur Event Daerah Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan Kemenparekraf RI.

banner 72x960

Dia menjelaskan, Sabang bukan hanya dikenal oleh wisatawan dunia sebagai lokasi wisata bawah laut tetapi juga memiliki atraksi di desa-desa wisata yang ada di masyarakat, tradisi, wisata budaya, dan sejarah yang cukup kuat.

Pj Wali Kota Sabang, Reza Fahlevi didampingi pejabat BPKS dan Forkopimda foto bersama dengan kapten kapal pesiar MV. Seabourn Encore pada rangkaian acara penyambutan di Pelabuhan CT3 BPKS Sabang, Senin, 19 Desember 2022. (Foto Humas Pemko Sabang)

“Jadi jika bisa dikatakan, main product-nya adalah bawah laut, tapi supporting products-nya itu adalah wisata budaya dan sejarah, termasuk di situ adalah desa-desa wisata, ini terus kita siapkan,” tambah Reza Fahlevi.

Reza juga berharap Sabang bisa menjadi sarana embarkasi dan debarkasi bagi kapal pesiar, sehingga memungkinkan akan terjadinya pemberangkatan dan penurunan penumpang di Kota Sabang. []

 

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *