Harga Telur dan Minyak Goreng Naik di Banda Aceh
Theacehpost.com | BANDA ACEH – Harga telur ayam dan minyak goreng di Kota Banda Aceh mengalami kenaikan sejak beberapa minggu terakhir. Kenaikan ini disebabkan karena banyak permintaan oleh konsumen.
“Kenaikan harga telur ayam memang sudah beberapa minggu terakhir, dari Rp42 ribu menjadi Rp52 ribu per lempeng,” kata Nanda, pedagang sembako di Pasar Rukoh, Banda Aceh, Selasa, 15 Desember 2020.
Ia memperkirakan harga telur ayam mengalami kenaikan akibat melonjaknya jumlah permintaan dari konsumen, seperti untuk kebutuhan usaha rumah makan, kafe, dan ibu rumah tangga.
“Minyak goreng baru mulai nampak naik sejak sepekan terakhir, dari Rp10 ribu menjadi Rp14 ribu per kilogram,” ujar Nanda .
Nanda menyebut, harga minyak goreng terus mengalami kenaikan, seiring dengan meningkatnya permintaan pasar. Selain itu, juga disebabkan oleh kenaikan harga tandan buah segar sawit.
Sedangkan harga sembako gula pasir dan beras, saat ini masih stabil. Harga gula pasir di tingkat grosir saat ini Rp12 ribu hingga Rp13 ribu per kilogram.
Jumlah ini sudah sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang dikeluarkan pemerintah.
“Untuk beras saat ini masih stabil karena panen besar di Aceh. Harga beras lokal Blang Bintang Rp148 ribu per 15 kilogram,” pungkasnya.
Penulis: Fauzan