Dosen Pertanian USK Berhasil Rancang Polybag Ramah Lingkungan

waktu baca 1 menit
Tiga Dosen Fakuktas Pertanian (FP) Universitas Syiah Kuala (USK) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) berhasil merancang polybag ramah lingkungan (poraling), Banda Aceh, Selasa, 13 September 2022.
banner 72x960

Theacehpost.com | BANDA ACEH – Tiga Dosen Fakuktas Pertanian (FP) Universitas Syiah Kuala (USK) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) berhasil merancang polybag ramah lingkungan (poraling) untuk mendorong usaha ekonomi produktif masyarakat.

Adapun tiga dosen tersebut yakni Yusnizar SP MSi dari Ilmu Tanah, Elvira Iskandar MSc dari Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian USK, dan Ir Erida Nurrahmi dari Program Studi Agroteknologi.

Erida Nurrahmi, mengatakan, dari hasil rancangan poraling dapat digunakan untuk usaha penyemaian bibit tanaman dan hortikultura di Banda Aceh.

“Kelebihan poraling tidak menghasilkan limbah sebagaimana polybag dari plastik dan dapat digunakan berkali-kali,” ungkapnya yang juga Ketua Pengabdian Kepada Masyarakat Berbasis Produk (PKMBP).

Proses pembuatannya sangat mudah karena hanya menggunakan bahan dalam bentuk pipa.

Perancangan poraling dibiayai oleh LPPM USK. Poraling mudah dimanfaatkan dan dapat menekan biaya pembelian polybag.

“Hasil ini diharapkan dapat bermanfaat bagi kelompok mitra dalam peningkatan kapasitas dan membuka peluang pemasaran produk-produk yang dihasilkan oleh masyarakat,” imbuhnya. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *