Bupati Aceh Selatan Bersama Dinkes Gelar Aneka Program Kesehatan di Kluet Tengah

waktu baca 2 menit
Bupati Aceh Selatan, Tgk Amran dalam acara Juma'ah dan Semapro di Kecamatan Kluet Tengah. (Foto: Diskominfo Aceh Selatan/Theacehpost)
banner 72x960

Theacehpost com | TAPAKTUAN – Bupati Aceh Selatan, Tgk Amran bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) gelar beraneka program kesehatan di Kecamatan Kluet Tengah, Selasa, 13 September 2022 kemarin.

Adapun, kegiatan program kesehatan yang diselenggarakan yakni, aksi Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) di mulai dari senam pagi bersama siswa-siswi SMP Negeri 1 Kluet Tengah.

Dan minum tablet tambah darah bersama serta gerakan makan buah.

Selain itu juga dilakukan penyerahan alat-alat kebersihan kepada sekolah dan taman bermain anak-anak.

Serta Pengobatan gratis yang dilakukan oleh Dinkes Kabupaten Aceh Selatan, di halaman SMP Negeri 1 Kluet Tengah.

Dalam menyukseskan berbagai kegiatan program kesehatan di Kabupaten Aceh Selatan, Tgk Amran didampingi Kepala Dinkes, Fakhrijal melakukan launching program Semapro (Selasa Makan Protein) di TK Melati Simpang 2 Kluet Tengah dan Juma’ah (Jumat Makan Buah) di SMP Negeri I Kluet Tengah.

Fakhrijal mengatakan, lauching program semapro dan Jum’ah ini ditandai dengan pemukulan canang (alat musik Kluet) oleh Bupati Aceh Selatan.

“Dan dilanjutkan dengan senam semapro diiringi lagu semapro ciptaan bunda paud Kluet Tengah sebagai salah satu program inovas,” ucapnya.

Kemudian berlanjut kegiatan parenting dimana ibu dan anak melakukan kegiatan nursery dengan penanaman bibit pohon ke dalam polybag yang sudah disediakan.

Hal ini bertujuan, agar anak sedini mungkin memahami akan pentingnya menjaga kelestarian alam.

Di kegiatan Semapro, dirangkai dengan membagikan makanan sehat berupa telur, daging ayam dan pisang serta Pemberian Makanan Tambahan (PMT).

Sementara, di program Juma’ah para siswa dan siswi di berikan buah – buah lokal yang tersedia di Kluet Tengah.

Program ini juga salah satu untuk pengentasan stunting di Kabupaten Aceh Selatan.

“Selain itu pada kegiatan tersebut juga ada pemberian bantuan santunan yatim-yatimah oleh Baitul Mal,” pungkasnya.

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *