Balon Ketua KNPI Pidie Mulai Muncul

waktu baca 2 menit
(Foto: Istimewa)

Theacehpost.com | PIDIE – Bursa Calon Ketua DPD II KNPI Pidie mulai muncul ke permukaan publik menjelang Musyawarah Daerah (Musda). Salah satu bakal calon (balon) yaitu Zulkifli BI atau akrab di sapa Doli.

Pemuda asal Gintong mengaku siap untuk maju sebagai Ketua KNPI Pidie periode 2021-2024 usai mendeklarasikan pencalonannya di salah satu warung kopi di Sigli, Selasa, 26 Januari 2021.

“Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim saya Zulkifli BI siap maju menjadi ketua KNPI Pidie periode 2021-2024,” ucap Doli saat menggelar silaturahim dan konsolidasi dengan para ketua OKP tingkat Kabupaten Pidie Sigli.

Ia mengatakan bahwa ihwal dirinya mencalonkan diri sebagai ketua KNPI Pidie karena adanya dorongan dari teman-teman pemuda yang yang bernaung di OKP dan PK.

Pada kesempatan itu, Doli memaparkan visi dan misinya terkait wajah KNPI Pidie jika kelak dirinya ditakdirkan terpilih sebagai orang nomor satu di organisasi tempat berhimpun para pemuda ini.

banner 72x960

Sebagai organisasi yang merupakan kawah Candradimuka, para pemuda calon pemimpin bangsa di masa depan sudah seharusnya ketua KNPI mempunyai visi yang jelas dan terukur yang mempunyai paradigma memberdayakan pemuda.

Dan OKP sebagai pemilik saham di KNPI mestilah selalu dilibatkan dalam merumuskan dan mengimplementasikan program-program kerja KNPI,” tegas Doli.

Doli berharap ke depan, melalui lembaga kepemudaan ini sama-sama membentuk pemuda yang mandiri, amanah, istikamah dan profesional.

“Pemuda memiliki peran sebagai agen of change, masa depan sangat ditentukan bagaimana pemuda bertindak, bagaimana pemuda berfikir dan bagaimana pemuda merencanakan. Saya sangat berharap pemuda dapat bersatu untuk menangani tantangan zaman bersama-sama, kita jadikan organisasi kepemudaan ini, menjadi organisasi yang cerdas, dan memiliki komitmen perubahan untuk Pidie tercinta,” harapnya.

Sementara itu, menurut Mahzal yang mewakili para ketua OKP, menjelaskan, bahwa dukungan kepada Doli hal itu dikarenakan, Doli mengawali proses organisasi dari tingkat organisasi kemahasiswaan.

“Doli ini adalah sosok yang tepat untuk memimpin pemuda di Pidie. Dia bukan anak tokoh terkenal, hanya seorang pemuda aktivis yang merangkak dari bawah, tahu persis apa yang dirasakan dan dialami oleh para aktivis yang berjuang dari nol,” katanya.

Dia mengatakan, bersama para ketua yang ada saat ini sudah berjuang berkali-kali dalam Musda KNPI, ikatan emosional dan historis yang panjang. Sehingga pada Musda KNPI yang akan datang siap memperjuangkan Doli.

“Saat ini saya menjagokan Bung Doli, dan saya sangat berharap kawan-kawan sekalian bergandengan tangan dengan saya dalam memenangkan jagoan kita ini,” tutupnya.

Penulis: Cut Putroe Ujong

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *