SIWO PWI Aceh Target Lebih Dari Satu Mendali di Porwanas 2024

Sebanyak 87 wartawan dari seluruh kabupaten/kota di Aceh mengikuti pembukaan seleksi daerah atlet Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XVI yang berlangsung di Gedung PWI Aceh, Banda Aceh, Sabtu, 8 Juni 2024. (Foto: Dokumen PWI Aceh)

Theacehpost.com |BANDA ACEH – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh akan berusaha keras untuk mencapai prestasi terbaik di Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV yang akan digelar di Banjarmasin, 19-26 Agustus 2024 mendatang.

“Dalam event ini lakukan apa saja untuk meraih medali. Artinya, saya berharap di Porwanas tahun ini segenap atlet yang lolos seleksi harus bekerja keras, memaksimalkan upaya meraih prestasi. Setidaknya kita mampu meraih lebih dari satu keping medali seperti yang telah diperoleh di Porwanas 2022 Malang,” kata Ketua PWI Aceh, M Nasir Nurdin membuka secara resmi ajang seleksi daerah Porwanas di basement Gedung PWI Aceh, Banda Aceh, Sabtu, 8 Juni 2024.

Nasir Nurdin mengharapkan para atlet Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XVI tahun 2024 ini dapat meraih medali dan memperbaiki peringkat di tingkat nasional. “Harapan kita Kontingen PWI Aceh dapat meraih medali di Porwanas,” katanya.

Pada pembukaan seleksi yang berlangsung di Gedung PWI Aceh, di Banda Aceh itu, Nasir mengungkapkan pada even Porwanas ke-XV di Malang, Jawa Timur tahun 2022, kontingen Aceh meraih satu medali emas, yakni dari lomba foto jurnalistik.

“Pengurus PWI Aceh menaruh harapan, prestasi yang pernah diraih dapat dipertahankan dan kalau bisa ditingkatkan sehingga Aceh masuk dalam 10 besar nasional,” ungkap Nasir yang berharap para atlet yang mendaftar serius mengikuti seleksi

Nasir menyebutkan pada seleksi atlet Porwanas yang digelar SIWO PWI Aceh kali ini, diikuti atlet (wartawan) dari seluruh kabupaten/kota di Aceh. Para wartawan mengikuti beberapa cabang olahraga yang dipertandingkan.

“Dengan fair play mari kita junjung semangat sportifitas olahraga dalam menyukseskan seleksi Porwanas 2024. Kami berharap atlet yang lolos seleksi, nantinya bisa menyumbangkan medali untuk kontingen PWI Aceh di Porwanas Ke XIV Kalsel,” katanya.

Diikuti 87 wartawan

Sebelumnya, Ketua Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Aceh, Imran Thaib melaporkan jumlah atlet dari seluruh PWI Kabupaten/Kota yang mendaftar mengikuti seleksi daerah Porwanas, sebanyak 87 wartawan.

Sedangkan cabang-cabang olahraga yang diseleksi, diantaranya Atletik nomor lari 3.000 meter (usia 31 tahun ke atas), nomor lari 5.000 meter (27-40 tahun) dan nomor estafet putri 400 meter (usia 25 tahun ke atas).

Kemudian balogo (perorangan usia 22 tahun ke atas), biliar nomor single bola 8 dan 9 serta double bola 8 dan 9 (semua usia di atas 27 tahun), brigde (pasangan usia 22 tahun ke atas), bulu tangkis nomor perorangan double (usia 27-40 ke atas) dan nomor perorangan double (usia 41 tahun ke atas).

Selanjutnya, domino (berpasangan usia 22 tahun ke atas), futsal (usia 40 tahun ke atas), catur (usia 22 tahun ke atas), dan tenis meja nomor perorangan double (usia 27-40 ke atas) dan nomor perorangan double (usia 41 tahun ke atas).

Untuk non olahraga yang dilombakan di antaranya lomba karya tulis jurnalistik, foto jurnaslitik, videografi, reportase radio, dan karya jurnalistik nomor wartawati. Selain itu ada cabang tenis meja putri dan lomba karaoke untuk Ikatan Istri Wartawan Indonesia (IKWI).

“Untuk seleksi atlet Porwanas ini persyaratannya adalah Anggota Biasa PWI dan sudah lulus Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Tim seleksi dipandu langsung oleh pemandu bakat atau pelatih dari Pengprov masing-masing cabor,” tegas Imran.

Karena itu, Ketua SIWO PWI Aceh ini, menyatakan penentuan atlet yang lolos seleksi akan ditetapkan oleh pelatih atau pemandu bakat yang ditunjuk oleh Pengprov masing-masing cabang olahraga.

Pihaknya memastikan tidak ada keterlibatan pengurus dalam penetapan nama atlet yang lolos nantinya ke Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

“Kami tidak terlibat dalam kegiatan ini. Siapa yang nanti lolos seleksi, otomatis yang bersangkutanlah yang akan diikutsertakan ke Porwanas mendatang di Kalsel,” katanya. []

Komentar Facebook

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *